Jumat, 28 Oktober 2016

Teknologi Kecerdasan Bisnis

Teknologi Kecerdasan Dalam Bisnis
            Pendahuluan Teknologi kecerdasan artifisial (artificial intelligence-AI) digunakan dalam berbagai cara untuk memperbaiki pendukung keputusan yang disediakan bagi manajer dan praktisi bisnis di banyak perusahaan. Perusahaan terkemuka di banyak industri menggunakan teknologi kecerdasan artifisial sebagai bagian vital dalam aplikasi bisnis strategis seperti manufaktur, pengendalian proses, riset biomedis, deteksi penipuan, penambangan data dan riset pasar. 
            Gambaran Umum Kecerdasan Artifisial adalah bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang didasari oleh ilmu-ilmu seperti ilmu komputer, biologi, psikologi, linguistik, matematika dan teknik. Tujuan AI adalah mengembangkan komputer yang dapat berpikir, serta melihat, mendengar, berjalan, berbicara, dan merasakan sesuatu.

Membawa Teknologi Artificial Intelligence

            GRID memiliki produk teknologi berbasis artificial intelligence, pada tahun 2009. GRID didirikan di Jepang, kemudian mendirikan kantor representatif di Jakarta pada tahun 2015. GRID sendiri memiliki misi untuk membawa teknologi yang mereka miliki ke Indonesia, yakni membangun sebuah teknologi artificial intelligence.
            Visi dan misi GRID Indonesia untuk membawa dan mengenalkan teknologi ini, lalu membuat pengguna lebih mengetahui Informasi Teknologi hingga pada akhirnya dapat mempermudah kehidupan mereka.
            teknologi artificial intelligence yang coba dibawa oleh GRID? Teknologi ini adalah mesin yang mampu belajar sendiri melalui data, sensor, dan framework. Ketiga hal ini kemudian digabungkan menjadi sebuah mesin yang bisa berpikir. Secara sederhana bisa disebut sebagai robot. Robot yang bisa berbicara layaknya seorang manusia.




Sumber:


Senin, 10 Oktober 2016

Tugas 1

1. Apa definisi dari pengantar sistem cerdas?
Jawab:
            Kecerdasan buatan (AI) merupakan cabang dari ilmu komputer yang dalam mempresentasi pengetahuan lebih banyak menggunakan bentuk symbol-simbol daripada bilangan, dan memproses informasi berdasarkan metode heuristic (Metode Heuristik adalah teknik yang dirancang untuk memecahkan masalah yang mengabaikan apakah solusi dapat dibuktikan benar, tapi yang biasanya menghasilkan solusi yang baik atau memecahkan masalah yang lebih sederhana yang mengandung atau memotong dengan pemecahan masalah yang lebih kompleks.) atau dengan berdasarkan sejumlah aturan.( Encyclopedia Britannica)

2. Sejarah teknologi sistem cerdas di indonesia?
Jawab:
            Perkembangan alat dan teknologi kehidupan manusia pada masa lalu, yaitu pada masa hidup berburu dan mengumpulkan dapat dikatakan masih sangat sederhana, hampir semua alat yang dipergunakan untuk mencukupi kebutuhan hidup masih sangat sederhana. Alat yang dibuat sekadar dapat membantu pekerjaan mereka. Alat-alat bantu dibuat dari batu dan tulang. Tujuan pembuatan alat untuk mempermudah memperoleh bahan makanan yang menjadi kebutuhan pokok.

3. Contoh penerapan teknologi sistem cerdas dikehidupan sehari-hari?
Jawab:
            Sebuah kartu yang ditunjukkan pada mesin pembaca di pintu akan secara otomatis terbuka ketika akses diijinkan, dan pemegangnya berwenang memasuki areal tersebut.


Dalam bagian ini akan di ulas bagaimana contact dan contactless card technology digunakan dalam mengontrol akses pada suatu asset atau ruangan atau jaringan tertentu. Dibalik semua itu terdapat suatu jaringan yang kompleks yang terdiri dari data, komputer-komputer, dan software yang mendukung proses pengamanan.